SMK NEGERI 68 JAKARTA

"Man salaka thariqan yaltamisu fihi ilman sahhalallahu lahu thariqan ilal jannah (Barangsiapa berjalan (keluar) mencari ilmu, sesungguhnya Allah akan mempermudah baginya jalan menuju surga)." (Hadis riwayat Ibnu Majah dan Abu Dawud)

SMK NEGERI 68 JAKARTA

"Allah akan mengangkat derajat orang-orang yang beriman dan orang-orang yang berilmu di antara kamu sekalian". – (Q.S Al-Mujadilah: 11)

SMK NEGERI 68 JAKARTA

Pendidikan merupakan tiket untuk masa depan. Hari esok untuk orang-orang yang telah mempersiapkan dirinya hari ini

SMK NEGERI 68 JAKARTA

Agama tanpa ilmu pengetahuan adalah buta. Dan ilmu pengetahuan tanpa agama adalah lumpuh

SMK NEGERI 68 JAKARTA

"Engkau tak dapat meraih ilmu kecuali dengan enam hal yaitu; cerdas, selalu ingin tahu, tabah, punya bekal dalam menuntut ilmu, bimbingan dari guru, dan dalam waktu yang lama". – Ali bin Abi

Wednesday, September 28, 2022

 
Pentingnya Menguasai Microsoft Office (Word, Excel, PowerPoint) di Era Digital



Menguasai Microsoft Office yang meliputi Word, Excel, dan Powerpoint termasuk salah satu skill penting yang harus dimiliki oleh siswa di era digital. saat ini, mulai dari kegiatan belajar mengajar sudah didominasi dengan penggunaan aplikasi tersebut. Apalagi di dunia kerja yang juga sangat dinamis. Kemampuan mengoperasikan Microsoft Office tidak lagi sebuah nilai plus, akan tetapi bisa disebut sebuah keharusan.


Nadella, CEO dari Microsoft menyebutkan angka fantastis mengenai jumlah pengguna layanan tersebut. Sejak pandemi, penggunanya meningkat sangat drastis, yakni dari 44 juta menjadi 75 juta user aktif setiap harinya. Dari statistik ini dapat dilihat dengan jelas bahwa layanan Microsoft semakin dibutuhkan dari waktu ke waktu.



Hidup di era digital dituntut untuk serba cepat dan praktis. Hampir dari semua sektor dipengaruhi oleh penggunaan teknologi canggih. Oleh karena itu penting bagi siswa agar memenuhi salah satu karakteristik generasi Z, yakni digital savvy. Apa itu digital savvy atau melek digital?

Sebuah kemampuan untuk mengetahui secara cerdas dan bijak pada hal-hal yang berbau digital. Nah, salah satu caranya adalah dengan mempelajari Microsoft office. Ini adalah hard skill yang paling mendasar untuk bisa lebih mudah beradaptasi. Jika siswa tidak menguasainya, bisa dipastikan mereka akan kesulitan untuk masuk ke ranah digital.

Jangan biarkan peserta didik mengalami ketertinggalan tanpa skill ini. Usahakan untuk membiasakan mereka berhadapan dengan Microsoft word, excel, dan powerpoint secara bertahap.



Sebagaimana sempat disinggung di atas, layanan ini menjadi sebuah kebutuhan di banyak bidang. Aktivitas mencatat, melaporkan, mempresentasikan ide-ide, menghitung, membuat data, dan termasuk juga dalam proses belajar mengajar, kini tidak terlepas dari Microsoft Office.

Semua kegiatan di atas sudah jarang dilakukan secara manual menggunakan alat tradisional. Selain karena tujuan efisiensi waktu, penggunaannya juga menguras budget pengerjaan. Oleh karena itu perangkat lunak yang berfungsi mengolah data digital berupa gambar, huruf dan angka ini banyak disenangi oleh masyarakat, terutama kalangan pebisnis.

Ketika siswa beranjak ke jenjang yang lebih tinggi, apalagi saat mulai terjun ke dunia kerja, mereka tidak akan khawatir tertinggal. Dapat mengerjakan berbagai instruksi dengan menggunakan perangkat lunak word, excel, dan powerpoint dengan optimal.









Saturday, September 17, 2022

Saturday, September 3, 2022

Cara Mencetak Lembar Kerja pada Excel Agar Sesuai Kertas

 

Cara Mencetak Lembar Kerja pada Excel Agar Sesuai Kertas

Dalam proses pencetakan suatau dokumen pada lembar kerja Microsoft Excel perlu diatur pada pengaturan halaman. Seperti halnya berapa margin yang dibutuhkan maupun posisi halaman yang ditentukan. Baik landscape ataupun potrait. Semua kasus seperti ini perlu diperhitungan saat mencetak dokumen pada lembar kerja Excel.

Penghitungan pencetakan tersebut dapat diatur pada menu page layout. Menu page layout sendiri memiliki beberapa pengaturan seperti yang ditampilkan pada gambar berikut ini.


Pengaturan yang sering digunakan adalah Margins, Orientation dan Size. Banyak yang belum tahu bahwa ada salah satu alat lagi yang bisa digunkan sebagai kunci dari pengaturan mencetaknya. Alat tersebut adalah Print Titles, dan WidthHeight serta Scale. Kita akan bahas satu persatu pada artikel ini, semoga tidak bosan untuk membacanya.

Mengatur Margins

Margins atau biasa disebutan pengaturan tepi berfungsi untuk pengaturan 

batas tepi suatu halaman dokumen. Biasa kita menggunakan pilihan Custom Margins untuk mengatur secara bebas batas tepi halamannya.

Setelah meng-klik Custom Margins maka Anda akan diarahkan ke jendela page setup dan langsung pada tab menu Margins. Pastikan dalam mengatur angka sudah dalam satuan centimeter. Apabila belum, Anda harus mengatursnya pada cara mengubah satuan panjang pada Microsoft Excel atau cara mengubah satuan panjang pada Microsoft Word.

Pada gambar di bawah ini adalah jendela pengaturan halaman yang dapat mengatur segala jenis pengaturan halaman. Dari jenis kertas, batas tepi, catatan kaki dan kepala, dan sebagainya.



Pada gambar di atas dapat diatur menjadi:

Top      : 1

Left     : 1

Botom : 1

Right   : 1

Selain itu kita bisa mencentang pilihan pada Center on page bisa memilih:

  • Horizontally, atau
  • Vertically

Yang artinya bila mencentang pilihan horizontally posisi lembar kerja yang akan dicetak akan lurus secara horisontal atau batas kanan kirinya pas. Sedangkan untuk vertically akan lurus secara vertikal atau batas atas dan bawahnya akan seimbang. Posisi lembar kerja hasil cetakannya akan pas di tengah-tengah.

Mengatur Pages atau Halaman

Pengaturan ini biasa kita sebut secara gampangnya mengatur jenis kertas yang akan dipakai. Bisa A4, F4, Letter, dan sebagainya.


Selain mengatur jenis kertas pada kolom paper size, pada pilihan orientation juga kita bisa mengaturnya. Apakah akan memilih potrait atau landscapeScalling juga dapat diatur, tapi biasanya untuk pengaturan ini kita abaikan dulu, melihat kebutuhannya.

Mengatur Area Print

Pada tab menu sheet Anda dapat mengatur secara otomatis area yang akan dicetak. Pengaturan ini agar yang tidak pada area cetak tidak ikut dicetak.


print area, fungsi ini untuk menentukan area cetak, dapat dipilih pada satu halaman saja atau beberapa blok. Caranya klik icon bagian kanan kotak-kotak berwarna merah dan biru lalau kita blok bagian cell yang dibutuhkan.



Seperti pada gambar di atas kita hanya tinggal blok dari cell tertentu dan bila sudah selesai kita klik tombol sebelah kanan tadi. Lihat pada gambar ini bila sudah melakukan proses tadi.


Sementara untuk pengaturan,

  • Rows to repeat at top, fungsinya untuk memunculkan kembali baris paling atas yang ditentukan. Contohnya baris judul kolom pada suatu tabel yang akan ditampilkan kembali pada saat mencetak dokumen pada setiap halamannya. Jadi nantinya judul kolom tersebut apabila kita eksekusi dengan cara ini, baris judul table tersebut akan secara otomatis terlihat lagi pada halaman berikutnya.
  • Columns to repeat at top, sedangan untuk pengaturan ini adalah sama seperti pada pengatura baris di atas. Tetapi untuk ini khusus untuk kolomnya saja.

Fit pages

Pengaturan ini bisa menjadi salah satu alternatif bila pusing dengan skala halaman yang tidak pas dengan pengaturan halaman apabila sudah disesuaikan. Fit pages bisa mengatur menjadi 1 halaman dalam satu lembar kerja pada sheet tertentu. Seperti pada gambar ini.



Kita bisa pilih width atau lebar dengan pengaturan 1 halaman. Pengaturan ini sering digunakan agar selalu pas dalam satu halaman. Apalagi dikombinasikan dengan fitur print titles. Sementara height atau tinggi juga bisa dipakai, apabila tinggi suatu halaman lembar kerja harus sesuai secara otomatis tanpa harus mengatur margins lagi. Contoh apabila diaktifkan fitur ini.


Secara otomatis skala halaman akan berubah menjadi 70% mengikuti lebar lembar kerja yang disesuaikan. Selanjutnya Anda bisa praktek sendiri, udah panjang nulisnya.